Dr. Oz Tips Atasi Nyeri Payudara Saat Menstruasi drozindonesiatranstv.blogspot.com - Nyeri payudara saat PMS tiba biasanya akan terjadi ketika wanita akan mengalami menstruasi. Waktunya sekitar satu minggu atau lebih pada saat akan menjelang siklus menstruasi. Nah kali ini saya akan berbagi informasi
Dr. Oz Tips Atasi Nyeri Payudara Saat Menstruasi . Sindrom Pra Menstruasi ( PMS ) merupakan proses terjadinya kondisi emosional, tanda-tanda fisik seperti nyeri dll. yang biasa terjadi seminggu sebelum menstruasi tiba. Gejala PMS seperti sakit kepala, pusing, mood yang jelek, perut seperti kembung, seperti ngidam, stress dan sebagainya dan yang paling sering dirasakan mengganggu adalah nyeri bengkak pada payudara . Pada update sebelumnya saya telah membahas tentang
Apakah Telat Menstruasi Datang Bulan Pertanda Hamil atau Gangguan Dalam Rahim ?Kenapa payudara nyeri pada saat akan menstruasi ? Hal ini disebabkan karena kondisi yang umum terjadi. Rasa sakit pada payudara ini dirasakan begitu nyeri, kadang disertai dengan bengkak, bahkan ketika payudara disentuh bisa terasa sangat menyakitkan. Keadaan ini bisa berlangsung cukup lama yang tentunya dapat menjadi masalah pada saat anda tidur karena terganggu.
Penyebab Payudara Nyeri Saat Menstruasi atau Haid
|
Payudara Nyeri Bengkak Saat Menstruasi |
Penyebabnya banyak sekali, namun yang paling sering terjadi adalah dikarenakan hormonal yang tidak seimbang. Pada saat menjelang menstruasi, hormon estrogen dan progesteron akan aktif dan menjalankan fungsinya masing-masing. Pada hormon estrogen jika dia rendah kemudian hormon progesteronnya tinggi maka akan merangsang pertumbuhan payudara yang akan nampak lebih besar daripada hari-hari biasanya. Pada proses hormonal yang lebih lanjut bisa merubah siklus haid, juga payudara akan bengkak dan terasa lebih besar dari biasanya. Nah kondisi hormon yang tidak seimbang seperti kadar estrogen lebih kecil dari progesteron akan menyebabkan nyeri saat PMS atau nyeri pada payudara.
Tips Untuk Mengatasi Nyeri Payudara PMS
Sebagai solusi untuk mengatasi berbagai keluhan dari rasa nyeri pada payudara akibat PMS sebaiknya anda coba tips dasar berikut ini untuk mengatasi permasalahan nyeri pada payudara akibat menjelang menstruasi.
1. Memakai bra yang pas
- Dengan menggunakan bra sebagai langkah awal mengatasi tidaknyamannya payudara adalah memakai bra yang pas, jangan menggunakan bra dengan ukuran lebih kecil dari ukuran payudara anda karena akan mengakibatkan tekanan pada payudara dan akan terasa sakit jika dipaksakan untuk dipakai.
2. Minum Obat Pereda Nyeri
- Obat penghilang rasa nyeri saat menstruasi boleh anda gunakan pada saat menjelang menstruasi tiba. Tetapi tentunya harus konsultasi terlebih dahulu dengan dokter anda. Jangan meminum obat pereda nyerri saat hamil, karena akan berakibat tidak baik bagi perkembangan janin.
3. Diet Sebelum Menstruasi
- Diet makan garam dan sodium ternyata dapat mengurangi rasa nyeri pada payudara. Pasalnya dengan mengurangi makanan dengan kandungan garam yang tinggi dan juga sodium akan mengurangi tingkat air dalam tubuh yang tentunya akan mempengaruhi kondisi pembengkakan pada payudara. Pada saat akan menjelang menstruasi disarankan sekitar 10 sampai 15 hari sebelumnya sista batasi asupan makanan lemak tinggi dan juga gula.
4. Kafein Penyebab Nyeri PMS
- Selain hal diatas, nyeri payudara saat Pra Menstruasi Sindrom adalah kafein. Disarankan agar anda hindari minuman yang mengandung banyak kafein, contohnya kopi sebaiknya hindari dulu.
5. Vitamin
- Mengkonsumsi vitamin A, vitamin B6 dan juga vitamin E akan sangat membantu mengurangi payudara bengkak dan juga nyeri pada saat menstruasi juga vitamin ini bisa menstabilkan kondisi hormon didalam tubuh.
Nah itu tadi pembahasan mengenai
Tips Atasi Nyeri Payudara Saat Menstruasi dengan url blog
http://drozindonesiatranstv.blogspot.com/2015/02/dr-oz-tips-atasi-nyeri-payudara-saat.html Usahakan pada saat dalam kondisi menjelang menstruasi atau saat dalam menstruasi untuk rajin mengkonsumsi air putih dengan banyak, atau juga bisa mengompres pada bagian yang sakit. Jika sakit dan nyeri serta pembengkakan payudara masih berlanjut segera konsultasikan dengan dokter terdekat di kota anda. Terimakasih dan salam sehat Indonesia, jangan lupa untuk membaca artikel lainnya yaitu
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Dr. Oz Tips Atasi Nyeri Payudara Saat Menstruasi "
Posting Komentar